Welcome

Hallo para pecinta matematika! Selamat datang di blog kami yang bernama Bebetrans yang kepanjangannya adalah belajar bersama transformasi. Disini kami akan menyajikan materi transformasi geometri dari tingkat dasar hingga lanjutan, untuk edisi pertama kami akan beri materi pengantar untuk membantu pemahaman sahabat bebetrans tentang transformasi geometri.

Apa sih itu transformasi?

Transformasi geometri merupakan suatu bangun geometri yang dapat diubah letaknya ataupun bentuknya. Sejalan dengan itu, arti geometri dari suatu transformasi pada bidang adalah perubahan letak atau perubahan bentuk dari suatu bangun geometri.

Transformasi digunakan untuk memindahkan suatu titik atau bangun pada suatu bidang. Transformasi geometri adalah bagian dari geometri yang membahas tentang perubahan (letak,bentuk , penyajian) yang didasarkan dengan gambar dan matriks.

Nah sahabat, ada banyak jenis-jenis perubahan letak atau bentuk dalam transformasi geometri antara lain adalah sebagai berikut:

  1. Translasi
  2. Dilatasi
  3. Refleksi
  4. Rotasi

Untuk Kompetensi Dasar dalam Bab ini adalah sebagai berikut :

  1. Memahami konsep transformasi (translasi, refleksi rotasi dan dilatasi) menggunakan obyek-obyek geometri;
  2. Menerapkan prinsip-prinsip transformasi (dilatasi, translasi, pencerminanan, rotasi) dalam menyelesaikan permasalahan nyata.

Nah untuk sahabat bebetrans yang sudah penasaran dan tidak sabar untuk lebih mendalami materi-materi di atas, langsung aja buka-buka blog kami. Disana dilampirkan pula apersepsi dan RPP bagi sahabat bebetrans yang akan mengajar materi transformasi pada siswa SMP. Selamat membaca ya, semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar